Seputar Film Noah Awal Semula

under , ,

film noah awal semula
Film Awal Semula, sebuah film tentang perjalanan band Noah yang diangkat di layar lebar. Film ini menceritakan perjalanan dan kiprah band ini di kancah musik Indonesia, sejak bermula pada 2000 ketika band ini dulu bernama Peterpan.

Dari awal, film dibuka dengan perasaan tegang; vokalis Ariel yang berlari dalam kawalan polisi dan pengaman yang sibuk menghardik, seperti menuju atau meninggalkan konser. Suasana resah ini terus berjalan, dijahit dari berbagai adegan sampai dengan akhir film. Ada saat-saat kelelahan karena pekerjaan, keyboardist David yang sempat sakit berat, seriusnya saat latihan, masalah teknis saat manggung, atau bagaimana Peterpan harus bersikap saat tiba-tiba Ariel mendapatkan masalah hukum.

Wawancara dengan semua anggota band menghadirkan jawaban-jawaban yang lumayan baru, atau belum pernah ada di medium lain. Ini terutama menyangkut saat-saat vakumnya Peterpan pada 2010 sampai 2012, serta keluarnya Andika dan Indra, mantan pemain keyboard dan bas Peterpan, yang juga diwawancara untuk film ini. Selain itu, wawancara dengan manajer band, manajer panggung, sampai ketua fanclub juga terasa relevan dan penting.



Awal Semula adalah dokumenter yang cukup enak diikuti dan ditonton. Sayangnya, beberapa kali film terasa melompat-lompat antara satu kejadian ke kejadian lain tanpa pernah jelas kenapa, dan akhirnya jadi tak berbunyi. Tak adanya keterangan waktu pada rekaman konser atau wawancara juga bisa membuat bingung, terlebih karena film ini terlihat ingin membangun emosi sesuai alur waktu atau kronologi.

Namun film ini terasa jujur, terbuka, dan sarat inspirasi. Di situlah kita bisa lihat band sebesar NOAH yang ternyata pernah gugup menghadapi kemungkinan reaksi masyarakat saat mereka pertama tampil. Juga bagaimana mereka bekerja keras membalikkan situasi, dan terutama terus menolak untuk kalah pada keadaan.

No responses yet

Leave a Reply